Mengatasi File TXT Tidak Bisa Dibuka Pada Komputer dan Android

Pada artikel ini saya akan membahas cara mengatasi permasalahan file txt yang tidak bisa dibuka baik itu dari dekstop komputer/PC ataupun smartphone android. Sebelum lanjut ke topik pembahasan, Mari kita mengenal apa itu File TXT.

Apa itu file TXT?

TXT adalah sebuah file dokumen dengan ekstensi (.txt) yang berguna untuk menyimpan informasi dalam bentuk teks standar tanpa format khusus. File TXT ini dapat dikenali di berbagai perangkat keras seperti smartphone dan komputer dengan OS berbeda (Windows, Mac, Linux).

File TXT ini dapat dibuka menggunakan web browser seperti Chrome dan Firefox. Adapun untuk mengedit dan membuat File TXT ini yaitu menggunakan teks editor (notepad, wordpad, dll).

Format file Dokumen TXT

Format file TXT merupakan sekumpulan baris teks yang bertindak sebagai unit penyimpanan untuk menghindari konflik dengan format file lain.  

File TXT dapat menggunakan Unicode, sehingga dapat memudahkan pengguna yang menulis dalam bahasa berbeda.

File TXT yang hanya menggunakan teks ASCII dapat ditransfer ke komputer dan perangkat yang berbeda di sistem operasi Unix, Mac dan Windows.

Pengkodean yang paling populer adalah UTF-8, yang berbeda dari ASCII karena yang pertama didasarkan pada penggunaan tanda urutan byte. Namun, ini kompatibel dengan ASCII.

Cara membuat file TXT

Jika pada perangkat anda sudah terdapat aplikasi teks editor, maka file .txt dapat dibuka dengan mengklik dua kali file tersebut. Untuk OS Windows, File TXT ini disebut juga sebagai “Teks Dokument”.  Dalam membuat file txt di Dekstop komputer saya contohkan sebagai berikut.

  • Arahkan kursor pada mouse dia area desktop.
  • Klik kanan lalu pilih “New”
  • Terakhir klik “Teks Dokument”

Selain cara diatas, dalam membuat file txt juga dapat dilakukan sebagai berikut  :

  • Buka aplikasi teks editornya, Contoh notepad
  • Isi teks tersebut lalu klik menu ”File”
  • Dibagian ”Save As Type”, pilih “Teks Dokument (*.txt)”
  • Buat nama file tersebut di bagian ”File Name”
  • Terakhir klik ”Save”
file txt tidak bisa dibuka

Dalam membuat nama file TXT, ada beberapa hal yang perlu anda ketahui yaitu :

  • Ekstensi merupakan nama file yang diformat dengan beberapa huruf. Contoh (.txt)
  • Tanda titik (.) merupakan karakter yang memisahkan nama file dan ekstensi file.
  • Format TXT adalah format paling umum untuk menyimpan dan mengirim data teks

Mengatasi permasalahan pada file TXT

Masalah paling umum pada file TXT adalah pengguna tidak dapat membuka file ini. Hal ini biasanya file .txt belum terkait dengan aplikasi yang anda gunakan. Oleh sebab itu, kaitkan ekstensi file TXT dengan aplikasi yang anda gunakan baik itu dari dekstop atau smartphone android

File TXT tidak bisa dibuka Di dekstop

Windows:

  • Klik kanan pada file TXT mana pun
  • klik “Open with” lalu pilih “Choose another app”.
  • Pilih program lain dan centang kotak “Always use this app to open *.TXT files”.

Mac:

  • Klik kanan file TXT
  • klik “Open with” > “Other…”.
  • pilih program lain dan centang kotak “Always Open With”.

Linux:

  • Klik kanan pada file tersebut,
  • pilih “Open with” dan pilih program lain.

Adapun masalah lain yang sering ditemui adalah file TXT tersebut telah rusak sehingga menyebabkan banyak kasus seperti file tidak bisa di download secara lengkap. Untuk mengatasi masalah ini, cobalah untuk mencari file tersebut dari sumber lain di Internet atau anda harus mendowload atau meminta untuk mengirimi Anda file aslinya kembali.

File TXT tidak bisa dibuka Di Android

Untuk mengatasi permasalahan file txt yang tidak bisa dibuka di smartphone android sebenarnya cukup mudah, kita hanya tinggal mendownload aplikasi untuk membuka format TXT tersebut.

file txt tidak bisa dibuka

Adapun pilihan aplikasi yang bisa anda gunakan diantaranya :

  • WPS Office
  • Documents Viewer
  • Teks Viewer
  • Dll

Cara Menggunakan aplikasi Pilihan anda untuk membuka format TXT

  • Buka Play Store lalu ketikkan salah satu nama aplikasi di kolom pencarian.
  • Setelah itu Instal dan tunggu proses instalasi selesai.
  • Lalu buka aplikasi tersebut dan cari file .txt di folder smartphone anda.
  • Tekan file tersebut. Sekarang sudah berhasil terbuka.

Adapun cara mengkaitkan file .txt dengan aplikasi adalah sebagai berikut.

  • Ketuk ikon pengaturan pada ponsel Anda, lalu pilih bagian Aplikasi.
  • Ketuk ikon ”Opsi” di sudut kanan atas layar untuk mengubah aplikasi nya sebagai default.

Jika langkah-langkah diatas masih belum berhasil untuk membuka file TXT di android, maka anda perlu memperbarui perangkat lunak HP android anda dan pastikan bahwa file tersebut tidak terkena virus atau rusak.

Begitulah cara mengatasi permasalahan file txt yang tidak bisa dibuka baik itu dari dekstop komputer/PC ataupun smartphone android. Semoga bermanfaat

Yuk bantu share !!!

Tinggalkan Balasan

Scroll to Top