Pada project kali ini, kita akan belajar bagaimana cara membuat GPS Receiver menggunakan Modul GPS Quectel L80 dan arduino. Modul GPS L80 ini merupakan modul kecil dengan antena patch tertanam dan low-noise amplifier (LNA).
Modul GPS L80 ini di rancang untuk menghadirkan kinerja tinggi sistem pemosisian dalam aplikasi industri yang dapat memberikan nilai Lintang, Bujur, Kecepatan, Ketinggian, Tanggal, dan Waktu setelah disinkronkan dengan satelit.
Dibandingkan dengan modul GPS lain seperti NEO-6M GPS dan RYS8830 GPS/GNSS Receiver, modul ini memiliki performa terbaik karena dapat mencapai tingkat sensitivitas, akurasi, dan TTFF tertinggi dengan konsumsi daya rendah. Selain itu modul ini dapat memperoleh dan melacak satelit dalam waktu singkat bahkan pada tingkat sinyal dalam ruangan.
Komponen GPS L80 Arduino
Langkah pertama dalam membuat GPS Receiver pada tutorial ini adalah anda perlu mempersiapkan komponen sebagai berikut :
Nama Komponen | Keterangan | Jumlah |
L80 GPS | Quectel L80 GPS Module | 1 |
Board Arduino | Arduino Nano Board Atmega328 | 2 |
Potentiometer | 10K | 1 |
Kabel Jumper | Male-to-Male | 20 |
Breadboard | – | 1 |
LCD Display | 16X2 LCD Display | 1 |
Membuat GPS Receiver Dengan Modul GPS L80 & Arduino
Sekarang kita akan membuat GPS Receiver dengan Modul GPS L80 dan arduino. Anda dapat menghubungkan Modul GPS L80 dengan Arduino Nano sesuai diagram rangkaian di bawah ini.
Koneksinya cukup sederhana. Hubungkan VCC/GND untuk catu daya & jangan memasok lebih dari 3.3V. Lalu sambungkan VCC (V_BCKP) dengan VCC atau ke baterai eksternal. Ini tidak akan berfungsi jika pin ini tidak diberi daya. Setelah itu hubungkan RX/TX dari L80 ke D2/D3 dari Arduino. Ini untuk Komunikasi Serial menggunakan Software Serial.
Setelah itu hubungkan ke LCD 16X2. LCD bekerja pada tegangan 5V. Untuk menghubungkan pin LCD rs, en, d4, d5, d6, d7, Anda dapat memilih Pin Arduino apa saja dan menentukannya dalam kode. Misalnya kita menggunakan Pin A0, A1, A2, A3, A4, A5
Kode Program & Pengujian
Setelah semua komponen telah dirancang, langkah terakhir dalam membuat GPS Receiver dengan Modul GPS L80 dan arduino adalah memasukkan sketch program. Modul GPS L80 mendukung library Tiny GPS++. Unduh library dan tambahkan ke folder library. Anda dapat mendownload lbrarynya DISINI. Setelah itu copy kode Arduino L80 dibawah ini dan upload ke Arduino Board.
#include <SoftwareSerial.h>
#include <TinyGPS++.h>
#include <LiquidCrystal.h> // include the library code
const int rs = A0, en = A1, d4 = A2, d5 = A3, d6 = A4, d7 = A5;
LiquidCrystal lcd(rs, en, d4, d5, d6, d7);
#define txGPS 2
#define rxGPS 3
long lat, lon;
//int counter = 0;
SoftwareSerial gpsSerial(rxGPS, txGPS);
TinyGPSPlus gps;
void setup()
{
Serial.begin(9600);
gpsSerial.begin(9600);
lcd.begin(16, 2);
}
void loop()
{
while (gpsSerial.available())
{
if (gps.encode(gpsSerial.read()))
{
Serial.print("SATS: ");
Serial.println(gps.satellites.value());
Serial.print("LAT: ");
Serial.println(gps.location.lat(), 6);
Serial.print("LONG: ");
Serial.println(gps.location.lng(), 6);
Serial.print("ALT: ");
Serial.println(gps.altitude.meters());
Serial.print("SPEED: ");
Serial.println(gps.speed.mps());
Serial.print("Date: ");
Serial.print(gps.date.day()); Serial.print("/");
Serial.print(gps.date.month()); Serial.print("/");
Serial.println(gps.date.year());
Serial.print("Hour: ");
Serial.print(gps.time.hour()); Serial.print(":");
Serial.print(gps.time.minute()); Serial.print(":");
Serial.println(gps.time.second());
Serial.println("---------------------------");
lcd.setCursor(0, 0);
lcd.print("LAT: ");
lcd.print(gps.location.lat(), 6);
lcd.setCursor(0, 1);
lcd.print("LON: ");
lcd.print(gps.location.lng(), 6);
delay(1000);
lcd.clear();
lcd.setCursor(0, 0);
lcd.print("ALT: ");
lcd.print(gps.altitude.meters());
lcd.print(" m");
lcd.setCursor(0, 1);
lcd.print("SPD: ");
lcd.print(gps.speed.mps());
lcd.print(" mps");
delay(1000);
lcd.clear();
lcd.setCursor(0, 0);
lcd.print("Date: ");
lcd.print(gps.date.day());
lcd.print("/");
lcd.print(gps.date.month());
lcd.print("/");
lcd.print(gps.date.year());
lcd.setCursor(0, 1);
lcd.print("Time: ");
lcd.print(gps.time.hour());
lcd.print(":");
lcd.print(gps.time.minute());
lcd.print(":");
lcd.print(gps.time.second());
delay(1000);
lcd.clear();
}
}
}
Tunggu beberapa saat setelah kode sudah di upload, lalu modul GPS akan melakukan sinkronisasi dengan satelit. Setelah itu layar LCD akan menampilkan Nilai Lintang dan Bujur.
Di Serial Monitor, Anda akan dapat melihat Lintang, Bujur, Ketinggian, Kecepatan, Waktu, dan Tanggal.
Begitulah cara membuat GPS Receiver menggunakan modul GPS Quectel L80 dan Arduino. Berhubung modul ini beroperasi pada tegangan 3.3V, maka kita dapat menggunakan DC converter 3.3V. Nantinya GPS Receiver anda akan bertenaga Baterai Portabel, Tutorialnya silahkan baca DISINI