real time protection windows defender tidak bisa aktif windows 10

Real time protection windows defender yang tidak bisa dibuka diidentikkan dengan adanya tanda silang merah yang disebabkan oleh beberapa faktor sehingga real-time protection tidak bisa aktif.

real time protection windows defender

Adapun beberapa faktor real-time protection windows defender tidak bisa aktif windows 10 adalah sebagai berikut :

  1. Ada Aplikasi Antivirus tambahan selain Windows Defender
  2. Terdapat Virus di Komputer
  3. Windows Defender dinonaktifkan
  4. Real-time protection Windows Defender tidak aktif/terkunci

Dari keempat faktor Windows Defender terdapat silang merah, maka pada artikel ini saya akan berikan 4 cara untuk mengaktifkan Windows Defender yang tidak bisa di aktifkan atau terdapat silang merah.

Hapus antivirus tambahan

Salah satu faktor Windows defender yang tidak bisa dibuka atau tidak aktif biasanya disebabkan oleh adanya anti virus tambahan di komputer atau laptop kalian.

Windows defender turn off, biasanya akan muncul peringatan Real-time protection Couldn”t be Turned On.

real time protection windows defender

Jadi jika ingin Windows Defender aktif secara penuh, jangan install aplikasi Antivirus selain Windows Defender

BACA JUGA : cara setting user account control (UAC) pada windows 7,8,10

Terdapat Virus di Komputer

Cara kedua ini biasanya Windows Defender memang sudah tidak aktif diawal dan sudah ada virus yang masuk ke PC/laptop kalian, sehingga Windows Defender tidak bisa aktif sehingga Real-time protection nya terkunci

Untuk solusi kedua ini adalah kebalikan dari cara pertama yaitu :

  • Install aplikasi Antivirus pihak ke 3 (Avast,panda,Malwarebytes,dll)
  • Buka aplikasi anti virusnya lalu scan komputer secara full
  • Hapus virus nya jika terdeteksi antivirus
  • Setelah virus terhapus, silahkan hapus juga aplikasi antivirus yang baru diinstal tadi
  • Restart Komputer kalian

Mengaktifkan real time protection windows defender

Windows Defender yang sengaja di nonaktifkan biasanya muncul pesan sebagai berikut :

  • “This setting is managed by your administrator”
  • “Your Virus & threat protection is managed by your organization”
  • “Some setting are managed by your organization”

Adapun cara mengaktifkan Windows Defender adalah sebagai berikut :

  • Buka RUN dengan cara tekan tombol Windows + R
  • Ketikkan “regedit” lalu klik Ok
  • Arahkan folder ke posisi:
    HKEY_LOCAL_MACHINESOFTWAREPoliciesMicrosoftWindows Defender

 

  • Klik dua kali di bagian “DisableAntiSpayware” dan ubah “value” (1) menjadi nol (0) atau delete registri tersebut

  • Tekan OK. Dan restart PC/Laptopnya.

Menghubungkan real time protection windows defender

Cara keempat ini masih berhubungan dengan cara ketiga, Ada beberapa faktor Realtime protection tidak dapat diaktifkan jika tidak melakukan cara yang ketiga.

Adapun cara mengaktifkannya kembali adalah sebagai berikut :

  • Klik simbol lingkaran merah untuk membuka Windows Defender
  • Klik dua kali bagian “Virus & threat protection” lalu klik “manage settings” dibagian Virus & threat protection
  • Di bagian “Realtime Protection”, lalu ubah posisinya menjadi (ON)

Begitulah cara mengatasi Windows Defender yang tidak aktif dan Real-time protection tidak dapat dihidupkan (ON). Silahkan dicoba dan semoga berhasil dan jangan lupa share artikel ini jika bermanfaat. Terima kasih.

Yuk bantu share !!!

Tinggalkan Balasan

Scroll to Top